Daftar Blog Saya

Rabu, 19 Januari 2011

TUGAS ISD 3

Dalam perkembangannya setiap individu mengalami dan dibebankan berbagai peranan, yang berasal dari kondisi kebersamaan hidup dengan sesama manusia. Seringakli pula terdapat konflik dalam diri individu, karena tingkah laku yang khas dirinya bertentangan dengan peranan yang dituntut masyarakatnya. Namun set...iap warga masyarakat yang namanya individu wajar untuk menyesuaikan tingkah lakunya sebagai bagian dari perilaku sosial masyarakatnya. Keberhasilan dalam menyesuaikan diri atau memerankan diri sebagai individu dan sebagai warga bagian masyarakatnya memberikan konotasi “maang” dalam arti sosial. Artinya individu tersebut telah dapat menemukan kepribadiannya atau dengan kata lain proses aktualisasi dirinya sebagai bagian dari lingkungannya telah terbentuk.

Nilailah pribadi kalian masing-masing yang merupakan bagian dari peran terhadap lingkungan sosial yang anda tempati sekarang dan bagaiman pula peran anda di dalam kelompok kelas anda sekarang?
Peran saya terhadap lingkungan sosial itu sudah baik dengan dibuktikannya peran saya dalam kegiatan RT seperti dalam kegiatan 17-an setiap mengadakan acara 17-an pengurus remaja RT diwajibkan mengumpulkan dana untuk menyelenggarakan kegiatan tersebut, selain itu para pengurus remaja RT wajib membersihkan lingkungan RT setiap minggunya dan saya terlibat langsung dalam kegiatan tersebut.
Kalo peran saya didalam kelas adalah saya selalu mengikuti setiap acara yang diselenggarakan oleh anak-anak kelas baik ataupun jeleknya. Kalo baiknya seperti ikut dalam acara seminar yang ada di gatot subroto saya dan anak-anak berangkat bareng kesana selain itu saya sering belajar kelompok bareng. Kalo jeleknya saya sering cabut matakuliah bareng anak-anak seperti matakuliah Matematika Dasar kata anak-anak dosennya ga enak.
Tugas ISD ke 3

Yang membedakan masalah sosial dengan masalah lainnya adalah bahwa masalah sosial selalu ada kaitannya yang dekat denan nailai-nilai moral dan pranata-pranata sosial, serta ada kaitannya dengan hubungan-hubungan manusia itu terwujud. Pengertian masalah sosial memiliki dua pendefinisian: pertama pendefini...sian menurut umum, kedua menurut para ahli. Menurut umum atau warga masyarakat, segala sesuatu yang menyangkut kepentingan umum adalah masalah sosial. Menurut par aahli, masalah sosial adalah suatu kondisi atau perkembangan yang terwujud dalam masyarakat yang berdasarkan atas studi, mempunyai sifat yang dapat menimbulkan kekecauan terhadap kehidupan warga masyarakat secara keseluruhan..

Berikan contoh-contoh kasus mengenai masalah-masalah sosial secara deskriptif?
masalah sosial adalah suatu ketidaksesuaian antara unsur-unsur kebudayaan atau masyarakat, yang membahayakan kehidupan kelompok sosial. Jika terjadi bentrokan antara unsur-unsur yang ada dapat menimbulkan gangguan hubungan sosial seperti kegoyahan dalam kehidupan kelompok atau masyarakat.
Contoh-contoh masalah sosial antara lain :
1. Masalah sosial dalam bidang Ekonomi adalah masalah sosial utama yang sering dihadapi oleh semua manusia di jaman modernisasi ini. Sekarang orang harus diwajibkan mempunyai ekonomi yang lebih jika tidak mau terusir dari perkembangan jaman, oleh sebab itu akibatnya sekarang banyak orang menjadi miskin karna orang tersebut tidak mempunyai uang yang lebih untuk memenuhi kebutuhan hidupnya, selain itu bisa menimbulkan pengangguran.
2. Masalah sosial dalam bidang budaya adalah masalah sosial ini dialami oleh setiap manusia, masalah sosial ini bisa terjadi karena kurangnya perhatian dari orangtua. Para remaja jaman sekarang sudah terjebak pada tindakan kenakalan remaja, selain itu sekarang banyak terjadi perceraian peristiwa ini bisa terjadi disebabkan oleh kenakalan remaja yang sudah terlewat batas, karena para remaja menikah di bawah umur, biasanya orang yang menikah dibawah umur belom siap lahir dan batin untuk membina rumah tangga dan biasanya berakibat pada perceraian.
3. Masalah sosial dalam bidang biologis adalah masalah sosial ini dialami oleh setiap manusia yang berhubungan dengan kesehatan. Jaman sekarang ini sering timbul penyakit menular yang begitu aneh seperti flu burung, penyakit ini ditimbulkan oleh hewan yang berjenis unggas, penyakit ini tergolong penyakit menular yang sangat berbahaya bagi manusia.


4. Masalah sosial dalam bidang psikologis adalah masalah sosial yang dialami oleh setiap orang terutama menyerang kejiwaan orang tersebut, masalah ini bisa timbul disebabkan karena orang tersebut mempunyai masalah dengan semua keinginannya yang tidak bisa terwujud, dan biasanya berakibat kejiwaannya terganggu. Dan berakibat pada orang tersebut menjadi gila /stress.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar